Tampilan sepeda Victric buatan Denmark yang pada abad 8 hingga 10 disebut bangsa Viking ini berbeda dengan sepeda pada umumnya. Ukuran diameter bingkai frame sepeda Victrix ini tampak kecil sehingga bentuk sepeda ini terlihat ceking. Tapi jangan salah, biar tampil ceking sepeda Victrix memiliki kekuatan yang luar biasa dan nyaman dikendarai. Bagaimana tidak, frame sepeda Victrix yang kecil yang sering disebut fremstillet ini terbuat dari baja yang lentur dan kenyal. Tak sampai disitu, batang baja pada bingkai frame terdapat pegas yang disatukan didalam fitting (keni) penyambung. Alhasil, sepeda Victrix ini bila digunakan dijalan berbatu atau permukaan yang tidak rata tetap nyaman dan gerakannya pun lembut.
Sepeda Victrix ini dibuat oleh seorang ahli mekanik asal Denmark bernama Hans Peter Olsen. Sepeda Victrix pertama kali dibuat pada 10 Februari 1919, namun oleh Hans Peter Olsen sepeda buatannya dipatenkan pada 5 Februari 1920. Pabrik dan gudang sepeda Victrix ini didirikan di halaman belakang pada alamat Nyhavn 31 di pusat kota Copenhagen. Toko sepeda pertama yang menjual sepeda Victrix adalah Eftf Christian Gottschalck, yang berlokasi di Rosenborggade 7-9, Copenhagen, Denmark.
Pembuatan sepeda Victrix di pabrik di Nyhavn berlanjut hingga 1928. Produski sepeda Victrix di Nyhavn tidak terlalu banyak hanya sekitar 1500 unit sepeda. Dalam perkembanganya, perusahaan Victrix ini mengalami likuidasi dan diambilalih (take over) oleh perusahaan bernama Hillerød Maskinfabrik & Kedelsmedie, baik hak, peralatan dan manufaktur hingga beberapa tahun. Selanjutnya toko sepeda (cykelhandler) yang ada di Rosenborgade diambilalih oleh Tage Morgan, dan dipindah di Jagtvej 118, Copenhagen. Dilokasi baru ini disimpan beberapa fitting dan alat-alat sepeda Victrix. Morgan pun terus merakit dan menjual sepeda Victrix hingga Perang Dunia II. Produk sepedanya pun hanya sekitar 4000 frame sepeda Victrix.
Pada 1998, para penggemar sepeda Victrix mengunjungi pabrik yang ditinggalkan Hillerød Maskinfabrik & Kedelsmedie karena bangunannya akan dibongkar. Para penggemar Victrix ini pun mengambil beberapa gambar foto terakhir pabrik Victrix. Saat memeriksa langit-langit pabrik, ditemukan beberapa kontrol, beberapa pegangan, catatan depot dan barang-barang kecil lainnya. Dari buku saham yang ditemukan dipabrik, dapat dibaca ketika frame sepeda yang diproduksi dan toko-toko mana saja sepeda Victrix didistribusikan. Dari buku saham itu, dapat disimpulkan bahwa Victrix dibuat dalam versi hitam, dan versi berlapis nikel. Selain itu, tampak bahwa pabrik Victrix telah membuat layar untuk mendesain sepeda.
Kesimpulan lainnya adalah bahwa sepeda Victrix sebagian dirakit di pabrik, tapi oleh dealer sepeda dipasang bagian lain seperti roda, rantai, pedal, mudguards, sadel, karet, dan lain-lain. Diduga hal tersebut dilakukan dengan cara bekerja sama antara pihak perusahaan dengan keinginan konsumen. Sepeda dengan emblem bergambar kesatria Viking berbaju besi ini tidak diekspor kebanyak negara. Hanya di negara Eropa (skandinavia) seperti Swedia dan Norwegia, namun Victrix lebih memprioritaskan pelanggan di Denmark. (Oldbike in Histroy, sumber : victrix.dk. Foto koleksi victrix. dk, pada foto sepeda Victrik buatan 1920-an)
*sumber:https://www.facebook.com/photo.php?fbid=572551269450555&set=a.473802385992111.100401.473800245992325&type=1
Tidak ada komentar:
Posting Komentar